Skip to main content
04 Jun, 2021

Webinar Karir UGM

Bright Internships dan Universitas Gadjah Mada (UGM)  berkolaborasi untuk mengadakan webinar karir dengan tema “Step Up Your Global Exposure through an International Internship”

Terima kasih kepada pihak CDC FISIPOL UGM yang bersedia melakukan kerjasama dengan Bright Internships untuk mengadakan webinar karir. Bright Internships dan Universitas Gadjah Mada sudah beberapa kali mengadakan kolaborasi webinar dengan beragam tema mulai dari pelatihan karir seperti personal branding dan tema lainnya.

Dalam webinar ini, Bapak Ariady selaku Director of Strategic Partnerships dari Bright Internships menjadi narasumber dalam kegiatan ini.

Tujuan diadakannya webinar ini adalah untuk membuka wawasan mahasiswa mengenai pentingnya magang sebelum masuk ke dunia kerja.

Penyampaian materi mengenai magang dari Bapak Ariady sangat membantu mahasiswa untuk memahami peran penting magang bagi mahasiswa. Beliau tidak hanya memberikan wawasan baru kepada para mahasiswa tetapi juga memberikan sudut pandang baru mengenai magang itu sendiri. Bapak Ariady memotivasi mahasiswa untuk melakukan magang, semata-mata karena beliau sudah memiliki banyak pengalaman di dunia kerja sehingga sudah memahami bagaimana perusahaan mencari calon pekerja. Proses melamar kerja ini selalu akan terus menerus dilakukan, tapi yang membuat berbeda apabila mahasiswa sudah melakukan magang dengan menunjukan kinerja yang baik, perusahaan sendiri lah yang akan menawarkan pekerjaan kepadanya. Tanpa harus melamar kerja, perusahaan yang akan datang untuk menawarkan kesempatan tersebut.

Dalam sesi tanya jawab, banyak mahasiswa bertanya mengenai magang di luar negeri, apa yang perlu dipersiapkan dan termasuk bagaimana kehidupan di luar negeri.

Peserta webinar ini merupakan mahasiswa dari berbagai universitas. Mereka dengan antusias mengikuti webinar dari awal hingga akhir. 

webinar karir

Dengan magang di luar negeri, tidak hanya menambah pengalaman dan memperluas koneksi dengan berbagai kalangan saja, tetapi juga meningkatkan CV teman-teman. Berbekal pengalaman kerja di luar negeri ataupun dalam negeri akan memberikan gambaran kepada mahasiswa bagaimana dunia kerja yang akan dijalani nantinya.

Apaabila ada yang ingin ditanyakan terkait program magang dari Bright Internships ataupun program lainnya seperti pelatihan karir dan pelatihan soft skill, silahkan hubungi kami.

Jangan lupa follow sosial media kami untuk tahu informasi terbaru mengenai program-program yang disediakan Bright Internships.